BUMN Hadir untuk Negeri buka puasa dengan anak yatim di Palu
Palu - Sebanyak 1.000 orang anak yatim dan keluarga tidak mampu di Kota Palu, Sulawesi Tengah, menerima bantuan paket bahan pokok dengan harga sangat murah pada acara buka puasa bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Hotel Santika Palu, Senin.
Acara yang dikoordinasikan oleh PT. Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) dan PT.Bhanda Graha Reksa (BGR) itu dihadiri Asisten Deputy Bidang Usaha Pertambangan, Industri Strategis dan Media Kementerian BUMN Heri Punomo.
Buka puasa bersama ini merupakan rangkaian kegiatan Safari Ramadhan dalam program BUMN Hadir untuk Negeri (BHUN) Tahun 2019. Penanggung jawab utama (PIC) BHUN di Sulawesi Tengah adalah PT. Inalum dan Co.PICnya PT.BGR.
Paket sembako murah yang dibagikan dalam acara ini berisi 10 kg beras, 2 liter minyak goreng dan 2 kilogram gula pasir, hanya dengan harga Rp25.000. Di pasaran umum, harga paket ini bisa mencapai Rp150.000.
Asisten Deputy Bidang Usaha Pertambangan, Industri Strategis dan Media Kementerian BUMN Heri Punomo berharap lewat program sosial 'Berbagi di Bulan Suci Ramadhan' ini, masyarakat akan merasakan secara langsung manfaat kehadiran BUMN sebagai salah satu penggerak ekonomi nasional untuk mempercepat peningkatan kesejahteraan rakyat.
"Ini merupakan wujud bnyata kepedulian kami pada masyarakat, karena kami sebagai BUMN tidak hanya mencetak keuntungan saja tetapi terus mewujudkan program-program yang secara langsung memberikan manfaat nyata bagi rakyat," ujarnya.
Ia berharap paket sembako yang dibagikan kepada masyarakat tersebut akan meringankan beban keluarga kurang mampu dalam memenuhi kebutuhannya selama bulan ramadhan.
Program BUMN Hadir untuk Negeri (BHUN) berjalan setiap tahun sejak sekitar lima tahun terakhir di seluruh Indonesia.
Beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan hingga Desember 2019 nanti, antara lain Program Siswa Mengenal Nusantara (SMN) yakni pertukaran kunjungan pelajar antara Provinsi Sulawesi Tengah dan Sumatera Utara yang dimaksudkan untuk memperluas pengenalan para siswa mengenai Nusantara.
Selain itu akan digelar upacara Peringatyan HUT Kemerdekaan 17 Agustus 2019 serta berbagai kegiatan sosial, ekonomi dan pendidikan yang akan dikoordiansikan PT.Inalum dan PT.BGR.